Cara Memakai Jilbab Untuk Kuliah
Cara Memakai Jilbab Untuk Kuliah. Masa kuliah merupakan masa dimana aktivitas kita sangat padat, banyak kegiatan yang menyita waktu dan tenaga sehingga segalanya harus dilakukan secara cepat dan praktis. Manajemen waktu sangat penting namun sebagai seorang wanita tentu tidak melupakan penampilan hijab trendy untuk kuliah. Untuk cara memakai jilbab untuk kuliah ini Anda masih bisa menggunakan jilbab paris lama Anda untuk dibuat berbagai macam kreasi jilbab namun tetap praktis dan modis. Jika biasanya Anda memakai jilbab paris dengan membentuknya segitiga, kali ini Anda bisa mencoba model lain dengan mengikuti tutorial berikut ini.
Langkah pertama, pakai inner jilbab ninja Anda untuk menutupi aurat pada bagian kepala. Jika biasanya Anda membentuknya menjadi segitiga, kali ini biarkan jilbab paris Anda tetap dalam bentuk segi empat. Gunakan jilbab dengan posisi jilbab sama panjang dan sematkan jilbab paris ke bawah dagu Anda menggunakan peniti.
Langkah kedua, ambil sisi bagian belakang belakang jilbab paris Anda. Kemudian angkat ke atas sampai ke atas kepala Anda.
Langkah ketiga, ambil sisi bagian kanan jilbab paris Anda lalu bawa kesebelah kiri untuk menutupi dada dan sematkan didekat telinga seperti pada gambar.
Langkah keempat, ambil bagian kiri jilbab Anda dan letakkan di belakang kepala untuk membentuk drapery. Kemudian sematkan dengan jarum pentul agar posisinya tidak bergeser
Mudah dan praktis bukan? Masih banyak lagi aneka kreasi jilbab yang bisa Anda coba dirumah, salah satunya adalah kreasi jilbab segi empat nan modis yang tidak membutuhkan waktu lama untuk memakainya, hanya satu menit. Tertarik untuk mencobanya? Jadi tunggu apalagi? Selamat mencoba cara memakai jilbab untuk kuliah.